Home · General · Tips and Tricks · Education Others

Waspada! Tingkat Kematian Covid-19 di Indonesia Tergolong Tinggi, Mencapai 8,1%

Kasus positif virus Covid-19 terus bertambah di Indonesia. Awalnya hanya 2 orang kemudian meningkat menjadi 309 orang (berdasarkan data pada 19/03/2020). Saya telah mencoba menggunakan Teknik Machine Learning atau Pembelajaran Mesin untuk menganalisis sejauh mana keganasan Covid-19 ini di Indonesia. 

Selain itu, saya juga menyajikan fakta hasil riset yang mungkin diperlukan oleh pemerintah atau pihak terkait. Berikut Fakta Covid-19 di Indonesia yang ditemukan menggunakan teknik Pembelajaran Mesin:
  1. Tingkat kematian oleh Covid-19 di Indonesia tergolong tinggi yaitu mencapai 8,1% dan menjadikan angka kematian di Indonesia tertinggi di Asia Tenggara, kemudian disusuli oleh Pilipina sebesar 7 %.
  2. Tingkat kesembuhan di Indonesia adalah sekitar 4,9 %. Tingkat pemulihan tertinggi saat ini di Asia Tenggara adalah Singapura yaitu sekitar 37 %.
  3. Adanya korelasi linier positif yang kuat terhadap jumlah kasus Covid-19 di dunia dengan angka kematian. Artinya, apabila jumlah kasus meningkat, maka angka kematian bertambah pula.
  4. Begitu juga korelasi yang kuat antara angka kematian Covid-19 di dunia dengan pasien yang tergolong kondisi gawat/kritis. Artinya banyak pasien yang tergolong kritis tidak bisa dipulihkan.
  5. Kasus Covid-19 di semua negara di Asia Tenggara termasuk dalam kelompok yang sama, artinya mempunyai karakteristik yang hampir sama secara umum.
  6. Italia mempunyai karakteristik yang berbeda dengan negara lainnya apabila dilakukan pengelompokan menggunakan Teknik Pembelajaran Mesin.
  7. China juga mempunyai karakteristik yang berbeda dengan negara lainnya.
  8. Korea Selatan, Prancis dan Amerika Serikat termasuk dalam kelompok yang sama berdasarkan kasus secara umum
  9. Tetapi Indonesia mempunyai karakteristik yang sama dengan Italia, Iran, Spanyol dan beberapa negara lainnya apabila dikelompokkan berdasarkan tingkat kematian.
  10. Indonesia dan Malaysia mempunyai karakteristik yang sama juga dari segi pemulihan dengan Italia, Prancis, Spanyol, China dan beberapa negara lainnya.
Berdasarkan penelitian awal ini menjadi tanda bahwa Covid-19 tidak boleh dianggap remeh di Indonesia karena dari beberapa kasus mempunyai karakteristik yang sama dengan negara kasus Covid-19 tertinggi di dunia seperti China, Italia, Iran, Spanyol, Prancis dan Korea Selatan. Semua negara Asia Tenggara hampir mempunyai karakteristik kasus Covid-19 secara umum, sehingga kerja sama tingkat ASEAN perlu ditingkatkan dari segi kesehatan.

Pemerintah juga bisa lebih fokus untuk mempelajari aksi penanganan dan tanggap dari negara-negara yang mempunyai karakteristik yang sama dengan kasus Covid-19 di Indonesia di seluruh dunia terutama dari negara yang lebih awal terjangkit Covid-19 sehingga lebih prioritas dan efisien.


DR. Rahmad Kurniawan, ST., MIT.
  • Dosen Teknik Informatika UIN Suska Riau
  • Peneliti di Center for Artificial Intelligence Technology (CAIT) UK- Malaysia
 


Artikel keren lainnya:

Belum ada tanggapan untuk "Waspada! Tingkat Kematian Covid-19 di Indonesia Tergolong Tinggi, Mencapai 8,1%"

Post a Comment